05 Jan

5 Kursus Spesialisasi Menyelam PADI Terbaik di Bali

Di luar kursus menyelam standar, ada juga kursus-kursus spesialisasi menyelam yang dirancang untuk mengajarkan anda keterampilan menyelam sekaligus memperkenalkan elemen baru yang ada di dalamnya. Kursus spesialisasi menyelam mengharuskan anda untuk menyelesaikan kursus scuba diver dan kursus open water sebagai prasyarat, karena kedua kursus tersebut akan lebih menantang dibandingkan dengan kursus menyelam khusus.

Bagaimanapun, kursus spesialisasi ini sangat bermanfaat dan memberikan pengalaman menyelam yang benar-benar baru. Berikut ini adalah 5 kursus spesialisasi menyelam terbaik yang sudah disetujui oleh PADI:

 

Sidemount Diver

 

 

Penyelam sidemount dilatih untuk menyelam dengan tangki yang sudah diatur secara khusus. Tangki-tangki tersebut dipasang secara horizontal di samping, yang memungkinkan lebih banyak ruang untuk melakukan maneuver, lebih sedikit tekanan pada punggung dan, yang terpenting, lebih banyak oksigen untuk penyelaman lebih lama.

 

Nitrox Diver

 

 

Nitrox diving adalah opsi yang popular di mana para penyelam menggunakan nitrox di dalam tangki mereka (di mana kadar konsentrasi oksigennya lebih tinggi dan kadar nitrogen yang lebih rendah) daripada udara biasa. Hal ini memungkinkan para penyelam untuk secara efektif memperpanjang batas tanpa dekompresi mereka dan waktu untuk menyelam secara keseluruhan.

 

Fotografer Bawah Laut

 

 

Fotografer bawah air adalah para penyelam yang dilatih untuk mengabadikan kehidupan bawah laut yang beragam dengan kamera. Mereka mempelajari berbagai teknik yang berbeda untuk fotografi di bawah air, bagaimana untuk mengatur komposisi secara baik dan bernavigasi di sekitar satwa liar, serta mempelajari berbagai jenis habitat dan lokasi di mana mereka dapat menjumpai kehidupan bawah laut yang berbeda.

 

Deep Diver

 

 

Sesuai dengan namanya, kursus deep diver dirancang untuk memungkinkan para penyelam memaksimalkan kedalaman yang dapat mereka selami. Kursus ini membutuhkan perencanaan khusus, teknik pernapasan, kesadaran akan lingkungan dan berbagai tindakan pencegahan keselamatan lainnya untuk memastikan para penyelam dapat turun dan naik secara aman.

 

Master Scuba Diver

 

Setelah anda menguasai kursus scuba diving standar, inilah saatnya bagi anda untuk meningkatkan keterampilan anda dengan mengikuti tahap berikutnya dalam pelatihan scuba dive dengan cara mendaftar kursus master scuba diver.

Mengikuti berbagai kursus menyelam ini berarti anda akan memiliki akses untuk menyelam di berbagai lokasi yang berbeda, yang sebelumnya diperuntukan untuk para penyelam yang lebih berpengalaman. Anda juga akan mempelajari keterampilan menyelam seumur hidup dan mendapatkan ilmu yang akan melengkapi pengalaman menyelam anda secara keseluruhan di masa mendatang, yang juga meningkatkan rasa percaya diri anda.

Saat anda sudah merasa siap untuk mengikuti kursus-kursus spesialisasi menyelam atau mungkin hanya merasa penasaran dan ingin mengetahui lebih banyak tentang kursus tersebut, jangan sungkan untuk menghubungi kami di Blue Season Bali. Instruktur kami bersertifikat PADI, memiliki pengalaman menyelam di perairan Bali dan mereka dengan percaya diri akan memandu anda dalam perjalanan menyelam anda.

Related Posts

Post A Comment